Siap-siap! Awal Februari Bupati Acep Bakal Mutasi Pejabat, Ini Bocoran Nama-nama yang Terancam Digeser

16 Januari 2022, 10:05 WIB
Bupati Kuningan H Acep Purnama /DISKOMINFO

KUNINGAN TALK- Pergerakan gerbong mutasi di tataran pejabat Eselon II Pemkab Kuningan, tidak lama lagi bakal dilakukan oleh Bupati Kuningan H Acep Purnama.

Informasinya, rotasi pejabat Eselon 2 dilaksanakan berbarengan dengan pengisian sejumlah posisi jabatan Eselon 3, akan dilangsungkan di awal Februari mendatang.

Para pejabat Eselon 2 sendiri sudah menjalani uji kompetensi (ujikom) bagi yang sudah menduduki jabatan tersebut selama setahun.

Rumors yang beredar, sejumlah pejabat Eselon 2 yang kemungkinan terkena pergeseran yakni Staf Ahli Bupati, Beni Prihayatno, Kepala Satpol PP, Agus Basuki, Kepala Kesbangpol Budi Alimudin serta Kepala Disporapar, Toto Toharuddin.

 

Baca Juga: Antisipasi Covid-19 Varian Omicron, Bupati Minta Masyarakat Tetap Patuhi Prokes dan Gencarkan Vaksinasi  

Baca Juga: Pantau Vaksinasi Anak Usia 6-11 Tahun di SDN 1 Bojong, Bupati Bagi-bagi Susu Kotak

 

Namun tidak menutup kemungkinan ada pergeseran pejabat lainnya di level tersebut sesuai kebutuhan Bupati Acep.

"Infonya seperti itu. Ada yang harus dirotasi. Tapi tidak semua Eselon 2, hanya beberapa orang saja. Ada yang lokir namun ada juga yang mengisi tempat baru," tutur Syarifudin, pemerhati kebijakan daerah.

Untuk Eselon 3, ada jabatan Kepala Bagian (Kabag) di Setda Kuningan yang kosong karena pejabat sebelumnya promosi ke Eselon 2. Antara lain Kabag Protokol dan Kabag Pembangunan.

Bukan hanya jabatan Kabag saja yang perlu pengisian melainkan juga jabatan Sekretaris Badan, Sekretaris Dinas serta para Kepala Bidang atau Kabid. "Untuk mutasi dan rotasi, kelihatanya belum ada pembicaraan," tambah Syarifudin. ***

Editor: E. Suparman

Tags

Terkini

Terpopuler