Bali United Kudeta Arema FC dari Puncak Klasemen, Persipura Makin Terperosok di Zona Merah    

- 25 Februari 2022, 09:15 WIB
Pesepak bola Bali United Eber Bessa (kedua kiri) berebut bola dengan pesepak bola Persipura Jayapura Theo Fillo (tengah) pada pertandingan Liga 1 di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Kamis (24/2/2022). ANTARA FOTO/Nyoman Hendra Wibowo/rwa.
Pesepak bola Bali United Eber Bessa (kedua kiri) berebut bola dengan pesepak bola Persipura Jayapura Theo Fillo (tengah) pada pertandingan Liga 1 di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Kamis (24/2/2022). ANTARA FOTO/Nyoman Hendra Wibowo/rwa. /Nyoman Hendra Wibowo/ANTARA FOTO

 

KUNINGAN TALK – Kemenangan besar atas Persipura Jayapura mengantarkan Bali United langsung memuncaki klasemen sementara BRI Liga 1 2021/2022.

Serdadu Tridatu merontokkan Mutiara Hitam dengan skor telak 4-1 pada laga pekan ke-27 di Stadion Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Kamis24 Februari 2022 malam.

Dengan kemenangan itu, Bali United mengantongi 57 poin dan sukses mengudeta Arema FC dari puncak klasemen.

Sedangkan Persipura masih tertahan di zona merah dengan koleksi 22 poin.

Empat gol Serdadu Tridatu disumbangkan oleh Ilija Spasojevic di menit ke-42, Willian Pacheco (49’), Stefano Lilipaly (54’), dan Eber Bessa (77'), sedangkan satu-satunya gol Persipura diproduksi oleh Elisa Basna di menit ke-88.

Babak pertama, Persipura memberikan tekanan terlebih dulu lewat Irsan Lestaluhu.

Tetapi tendangannya belum akurat mengarah ke gawang Bali United yang dijaga kiper Nadeo Argawinata.

Pada menit ke-8, Mutiara Hitam kembali memberikan ancaman lewat Irsan yang ditepis tembakannya oleh kiper Nadeo.

Halaman:

Editor: E. Suparman

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah