PERSIB DAY, Bojan Hodak Minta Bobotoh bikin Berisik SJH : Tidak ada Flare dan Masuk Lapangan

- 26 Mei 2024, 14:43 WIB
Bobotoh menyaksikan pertandingan Persib Bandung
Bobotoh menyaksikan pertandingan Persib Bandung /pikiran Rakyat/ Armin Abdul Jabbar/

PR KUNINGAN — Persib Day, Maung Bandung bakal melakoni laga krusial kala menjamu Madura United di pertandingan leg pertama final Liga 1 2023/2024,pada Minggu, 26 Mei 2024 malam ini.

Berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat (SJH) Kabupaten Bandung, laga kontra Madura United ini menjadi sangat penting bagi kedua tim, khususnya bagi Persib karena bermain dihadapan puluhan ribu pendukungnya.

Pelatih Persib Bojan Hodak pun meminta agar pada laga final Liga 1 leg pertama kontra Madura United, pada Bobotoh bisa membuat SJH ‘berisik’ dengan nyanyian sebagai bentuk dukungan hingga bisa membuat stadion bergemuruh.

Tak ingin kejadian di laga kontra Bali United lembali terulang dan berakibat sanksi bagi Persib, Bojan Hodak pun mewanti-wanti para Bobotoh.

Baca Juga: KABAR DUKA : Ibunda Mendagri Tito Karnavian Meninggal Dunia

“Saya ingin atmosfer fantastis seperti di laga sebelumnya (lawan Bali United) tanpa ada yang masuk ke lapangan dan tidak ada flare. Cukup bikin stadion berisik saja dengan nyanyian, dan itu luar biasa,” ujar Bojan Hodak.

Pelatih asal Kroasia itu meyakinin bahwa dengan kondisi stadion yang berisik dengan gemuruh nyanyian dari para Bobotoh, dapat membuat kubu lawan tidak merasa nyaman.

“Jadi saya harap itu bisa terjadi lagi di sini, tidak ada flare, tidak ada yang mencoba menyusup ke lapangan,” tegas Bojan Hodak dikutip dari laman resmi klub.

Tidak hanya itu, Bojan menyebut bahwa kehadiran Bobotoh langsung ke SJH di laga final Liga 1 leg pertama malam ini dapat memberikan energi positif kepada Ciro Alves guna meraih kemenangan sehingga membuka pintu menuju gelara juara musim ini.

Halaman:

Editor: Ade Ardiansyah

Sumber: Persib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah