WOW Pertamina Temukan Cadangan Minyak di Bekasi dan Indramayu, Luar Biasa! Bukti Keberhasilan Eksplorasi Sumur

- 21 Desember 2023, 10:43 WIB
-Pertamina Hulu Energi (PHE) mengumumkan telah menemukan sumur minyak baru, berlokasi di Kecamatan Tambelang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, pada 6 Desember 2023.
-Pertamina Hulu Energi (PHE) mengumumkan telah menemukan sumur minyak baru, berlokasi di Kecamatan Tambelang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, pada 6 Desember 2023. /Antara

PR KUNINGAN — Di Bekasi dan Indramayu, Jawa Barat, PT Pertamina EP Regional Jawa Subholding Upstream menemukan dua sumber gas dan minyak baru. Hal ini dikemukakan Vice President Explorations Pertamina EP Indra Yuliandri, Rabu 20 Desember 2023.

Dituturkannya, sumur East Pondok Aren (EPN)-001, yang ditemukan di Tambelang, Bekasi, terletak di wilayah kerja PEP Tambun Field. Sumur ini mengalirkan minyak dan gas dengan tingkat minyak sebesar 402 BOPD (barrel oil per hari) dan tingkat gas sebesar 1,09 MMSCFD (million standard cubic feet per day).

Baca Juga: Kembali Meroket, Cek Disini Harga Emas Naik Signifikan

Diketahui, kedalaman sumurnya adalah 2.590 mMD (meter kedalaman terukur) setelah ditajak pertama kali pada 18 Agustus 2023.

Baca Juga: Kampung Berseri Astra di Gunung Manik Kuningan, Wujud Prestasi Pengabdian UMC

"Pengeboran ini menjadi salah satu pionir dalam pembuktian konsep eksplorasi yang berbeda untuk menemukan serta membuka potensi akumulasi migas yang baru di area onshore Jawa Barat Utara," kata Indra Yuliandri.

Dia mengatakan bahwa keberhasilan eksplorasi sumur EPN-001 menunjukkan bukti konsep baru, yaitu lubang stratigrafi di Formasi Lower Cibulakan, Sub Cekungan Ciputat.

Baca Juga: Wajib Tahu! Bunga Ringan, Inilah Syarat Pinjaman BRI Agar Disetujui

Sementara di wilayah kerja PEP Jatibarang Field, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, juga ditemukan sumur baru. Yakni, sumur East Akasia Cinta (EAC)-001 ditajak pada 4 September 2023 sebagai target utama di Reservoir Batupasir konglomeratik Formasi Jatibarang dan Reservoir Batugamping Formasi Upper Cibulakan.

Halaman:

Editor: Erix Exvrayanto

Sumber: Pertamina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x