Mobil Sedan Warga Jalaksana Ludes Terbakar di Jalan Bayuning, Kerugian Puluhan Juta

- 3 Mei 2022, 08:24 WIB
Sebuah mobil sedan ludes terbakar hebat di Jalan Bayuning Kuningan, kerugian akibat kejadian ditaksir puluhan juta
Sebuah mobil sedan ludes terbakar hebat di Jalan Bayuning Kuningan, kerugian akibat kejadian ditaksir puluhan juta /DAMKAR KUNINGAN/KUNINGAN TALK

KUNINGAN TALK – Sebuah mobil sedan Honda Sivic Genio Nopol E 1473 YN tiba-tiba mengeluarkan api.

Mobil milik Dani Yusup Raharja (35) warga RT 18 RW 05 Desa Sukamukti Kecamatan Jalaksana Kabun Kuningan itu pun ludes terbakar.

Peristiwanya terjadi di Jalan Raya baru Bayuning-Cileuleuy Desa Bayuning Kecamatan Kadugede Kabupaten Kuningan, Senin, 2 Mei 2022 sekitar pukul 11. 30 WIB.

Menurut keterangan Dani pemilik mobil, kebakaran itu terjadi saat perjalanan bersama keluarganya menuju Desa Bayuning.

Baca Juga: 20 Link Twibbon Hari Raya Idul Fitri 2022, Download di Sini Gratis! Desain Keren Cocok Dibagikan di Medsos

Dani memilih jalan alternatif  jalan baru Bayuning-Cileuleuy, di saat jalan menurun terdengar suara ledakan kecil dari ruang mesin sebelah kiri.

Sesaat kemudian keluar asap yang masuk ke ruang kabin penumang. Dani segera meminggirkan mobilnya untuk mengecek.

Dani lalu membuka kap atau penutup mesin bagian depan kendaraan.

Akan tetapi asap semakin tebal keluar dari ruang mesin kendaraan. Dani segera mengeluarkan seluruh penumpang (anak dan isteri), berikut barang-barang bawaan.

Halaman:

Editor: E. Suparman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x