Pemilu 2024: Bukan jadi KPPS, Penyanyi Kunto Aji jadi Hansip di TPS Komplek

- 14 Februari 2024, 17:00 WIB
Kunto Aji bergaya dengan seragam Linmas usai terpilih menjadi petugas di KPPS setempat.
Kunto Aji bergaya dengan seragam Linmas usai terpilih menjadi petugas di KPPS setempat. /Instagram.com/kuntoajiw/

PR KUNINGAN — Berbagai cerita unik terjadi pada pelaksanaan Pemilu 2024, salah satunya yang dialami oleh penyanyi Tanah Air Kunto Aji yang ikut serta dalam menyukseskan pesta demokrasi lima tahunan itu.

Berbeda dari orang lainnya yang berbondong-bondong ingin menjadi Kelompok Petugas Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS), penyanyi Kunto Aji rela mengabdikan dirinya sebagai Satuan Perlindungan Masyarakat (Linmas) atau yang akrab disebut hansip.

Momen cerita Kunto Aji menjadi Hansip Linmas di TPS kompek rumahnya, dibagikan oleh penyanyir bersuara emas itu dalam akun media sosial pribadinya.

Kunto Aji mengakui bahwa dirinya memang jarang mengikuti kegiatan masyarakat yang ada diwilayah tempat tinggalnya.

Baca Juga: Superman Is Dead Rilis Lagu Terbaru Cahaya Nusantara, Jerinx Duet Bareng Madam Vlaminora

Untuk itu, momen libur 14 Februari 2024 atau bertepatan dengan pelaksanaan Pemilu 2024 ini, Kunto Aji ingin ikut langsung dalam menyukseskan gelaran pesta demokrasi di lingkungannya dan kebetulan mendapat ajakan dari Rukun Tetangga (RT) tempat tinggalnya.

Awal ceritanta aku itu jarang ikut kegiatan di kompek, gapernah bisa. Nah ini mumpung hari libur, mau ikut pas diajak Bu RT,” tulis Kunto Aji dalam unggahan story instagramnya.

Mendapat ajakan ikut langsung, pelantun lagu ‘Rehat’ itu lantas memberikan sejumlah syarat untuk mendapatkan tugas yang paling mudah pada pelaksanaan Pemilu 2024 di TPS.

Baca Juga: Jelang Penutupan, Habib Rizieq Nyoblos di Petamburan

Halaman:

Editor: Ade Ardiansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah