Miliki Skuad Persib Warisan Robert, Ini yang Akan Moncer di Era Luis Milla

- 27 Agustus 2022, 15:47 WIB
Potret Luis Milla bersama Febri Hariyadi hendak pergi ke Parepare untuk laga melawan Makassar/instagram/@persib
Potret Luis Milla bersama Febri Hariyadi hendak pergi ke Parepare untuk laga melawan Makassar/instagram/@persib /

KUNINGAN TALK- Bergabungnya Luis Milla sebagai kepala pelatih baru Persib Bandung tidak hanya menandai kiprah barunya itu di musim kompetisi Liga 1 tahun 2022 sampai 2023. Namun diiringi sebuah harapan besar untuk mendongkrak performa tim.

Pelatih Luis Milla diharapkan oleh banyak fans dan Bobotoh Persib Bandung agar mampu, membawa Pangeran Biru ke jalur kemenangan setelah tampil melempem di awal kompetisi liga 1 tahun 2022 sampai tahun 2023.

Tim berjuluk Pangeran Biru tercatat sudah tampil sebanyak 6 kali di kompetisi Liga 1 tahun 2022 sampai tahun 2023.

Baca Juga: Berikut Daftar Pemain Persib Bandung yang Diboyong Luis Milla ke Makasar, Simak di Sini

“Saya ingin semua bekerja bersama untuk satu tujuan untuk mencapai itu, saya, pemain, staf dan tentunya suporter Bobotoh harus bersama agar tim ini menjadi lebih kuat. Kita harus melangkah bersama” kata Luis Milla. Seperti dikutip Kuningan Talk.pikiran.rakyat.com, dari Kanal YouTube News Persib, Sabtu 27 Agustus 2022.

Gelandang serang Persib Febri Haryadi dan kawan-kawan tercatat dua kali kemenangan, sekali hasil imbang dan tiga kali mengalami kekalahan.

Performa tim Persib Maung Bandung itu pun yang menyebabkan, harus menghuni papan bawah klasemen sementara musim kompetisi liga 1 tahun 2022 sampai tahun 2023.

Baca Juga: Pelatih Baru Persib Sebut, Kita Harus Solid Melangkah Bersama Perbaiki Prestasi

Jajaran pertahanan Persib Bandung menjadi yang banyak disorot, pada kali ini dan harus segera diperbaiki oleh pelatih Luis Milla.

Halaman:

Editor: Sihabudin

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah