Serial Layangan Putus Ternyata Ditonton Mentri BUMN Erick Thohir, Ini Komentarnya

- 27 Desember 2021, 14:05 WIB
Tangkapan layar akun twitter mentri BUMN Erick Thohir saat memberikan komentar serial Layangan Putus  yang sedang hits di Indonesia
Tangkapan layar akun twitter mentri BUMN Erick Thohir saat memberikan komentar serial Layangan Putus yang sedang hits di Indonesia /Rian S Putra/

KUNINGANTALK - Serial Layangan Putus belakangan ini menjadi perbincangan masyarakat, khususnya masyarakat di media sosial.

Jalan cerita yang diadopsi dari kisah nyata tersebut selalu menjadi trending topik perbincangan pasca penayangannya setiap minggunya.

Tak terkecuali dengan mentri BUMN Erick Thohir, dalam cuitannya di media sosial twetter pribadinya @erickthohir dirinya memberikan komentar terkait serial Layangan Putus.

Baca Juga: Liga Inggris: Sumbang Dua Gol, Bukayo Saka Bawa Arsenal Libas Norwich City 5-0  

Sosok peran utama Kinan yang diperankan oleh Putri Marino menjadi fokus dalam komentar sang mentri, dalam komentarnya Erick menilai bahwa sosok Kianan merupakan sosok wanita yang sangat kuat, meski hal tersebut tak terlihat secara jelas, karena sosok Kinan terbalut oleh sikapnya yang lemah lembut.

"Dibalik lemah lembutnya ada emosi multi layer yang menggambarkan kekuatan dan ketangguhan seorang wanita, Kinan berhak bahagia #layanganputus," tulis mas mentri Erick Tohir dalam akun twitternya.

Dilain sisi, Erick berkomentar bawa saat ini kemajuan dunia hiburan yang multi latform storytelling ang semakin berkembang.

Baca Juga: Luar Biasa! Spider-Man: No Way Home Sukses Raup 1 Miliar Dolar AS dalam 12 Hari

"Senang melihat tren multi platform storytelling semakin berkembang, dari curhat menjadi novel, menjadi film, terus berkarya Indonesia," tutup Erick

Halaman:

Editor: Rian S. Putra

Sumber: Twitter @erickthohir


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x