Diksi Paling Banyak Dilafazkan Anies Baswedan, Prabowo dan Ganjar Pranowo di Debat Capres ke-3 Pemilu 2024

- 8 Januari 2024, 09:19 WIB
Diksi yang Paling Banyak Dilafazkan Anies Baswedan, Prabowo dan Ganjar Pranowo di Debat Capres ke-3 Pemilu 2024.*
Diksi yang Paling Banyak Dilafazkan Anies Baswedan, Prabowo dan Ganjar Pranowo di Debat Capres ke-3 Pemilu 2024.* /Tangkapan Layar YouTube Pikiran Rakyat/

PR KUNINGAN — Berikut review Debat Capres ke-3 untuk Pemilu 2024 telah digelar KPU RI di Istora Senayan, Jakarta pusat, diikuti calon presiden Anies Baswedan (nomor urut 1), Prabowo Subianto (norut 2) dan Ganjar Pranowo (norut 3), pada hari Minggu, 7 Januari 2024 malam WIB.

Adapun topik bahasan yang diangkat dalam Debat Capres ke-3 ini, antara lain, isu pertahanan, keamanan, hubungan intenasional, geopolitik, globalisasi, dan politik luar negeri.

Salah satu menjadi sorotan adalah ihwal “diksi” atau kata yang kerap banyak dilafazkan oleh Capres Anies Baswedan, Prabowo Subianto, dan Ganjar Pranowo.

Baca Juga: Kode Redeem FF Advance Server Free Fire Indonesia Update Senin 8 Januari 2024 Berhadiah di Sini Paling Lengkap

Anies Baswedan Capres Norut 1

Dalam Debat Capres ke-3 Pemilu 2024, Capres nomor urut 1 Anies Baswedan sering melafazkan diksi “alutsista" atau alat utama sistem persenjataan hingga "diplomasi" dan “ASEAN”.

Tercatat, Anies Baswedan melafazkan kata "alutsista" sebanyak 11 kali, sementara kata "diplomasi" dan "ASEAN" masing-masing digunakan sebanyak 10 kali oleh mantan menteri pendidikan dan kebudayaan itu.

Anies Baswedan, yang berpasangan dengan Cawapres Muhaimin Iskandar, juga kerap menyebut diksi "pertahanan" sebanyak sembilan kali, dan "siber" sebanyak lima kali.

Baca Juga: Harga Tiket Presale film Ancika: Dia yang Bersamaku 1995 di Bioskop Kota Cirebon, Hari Kamis 11 Januari 2024

Dalam hal alutsista, Anies Baswedan mengatakan bahwa negara memerlukan sistem pertahanan yang nyata dan terjadi, baik di tingkat internasional maupun nasional, sehingga penguatan alutsista harus sesuai dengan keadaan saat ini.

Halaman:

Editor: Erix Exvrayanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah