Aksi Kocak Pedagang Es Kelapa di Majalengka, Hibur Kapolres, Anggota Polisi Hingga Pengunjuk Rasa

- 28 November 2022, 20:03 WIB
Aksi Kocak Pedagang Es Kelapa Joged di Depan Anggota Polisi dan Unras/KUNINGAN TALK
Aksi Kocak Pedagang Es Kelapa Joged di Depan Anggota Polisi dan Unras/KUNINGAN TALK /

KUNINGAN TALK-.Mendengar kata pedagang yang pasti keluar dalam benak kita, seorang membawa dagangannya dengan sebuah gerobak dorongnya sambil berkeliling di jalan.

Lain halnya dengan pedagang es kelapa keliling bernama Diki (27) warga Baturuyuk, Kecamatan Dawuan Kabupaten Majalengka.

Pedagang ini malah menghibur Kapolres, anggota polisi sedang bertugas melakukan pengamanan aksi pengunjuk rasa di depan salah satu hotel ternama di Majalengka, Jawa Barat.

Baca Juga: Aksi Pedagang Tahu Bulat Dirazia Ketemu Satpol PP Mendadak Kabur, Nitizen : Tancap Gas

Kapolres Majalengka AKBP Edwin Affandi mengatakan, aksi pedagang es kelapa ini sudah tidak asing lagi dikalangan petugas polisi karena tingkah lucunya dan sering membuat kata-kata bijak.

“Saya panggil pedagang itu, untuk menghibur di tengah-tengah anggota pengamanan dan peserta aksi unjuk rasa sambil menunggu hasil keputusan UMK 2023,” kata Kapolres Majalengka, ditemui wartawan di hotel ternama di Majalengka, Senin 28 Nopember 2022.

Menurut Edwin ketika dipanggil pedagang itu justru malah asik berjoged sendiri, menikmati alunan musik ditengah-tengah anggota kepolisian dan para pengunjuk rasa itu.

Baca Juga: Viral Turis Asing Borong Pedagang Mainan Anak di Bali, Nitizen: Masyaallah Keren Banget

“Alhamdulillah seorang pedagang itu menghibur kita semua sehingga suasana menjadi mencair, setelah dari pagi kita melaksanakan pengamanan unjuk rasa ini,” pungkasnya.***

Editor: Sihabudin

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah