Menhan Prabowo Subianto Datang ke Kuningan, 4 Kecamatan ini ‘Diguyur’ Air Bersih

- 20 Desember 2023, 21:25 WIB
Menhan Prabowo Subianto nampak antusias bersama masyarakat pasca meresmikan program pipanisasi air bersih di 4 kecamatan di Kabupaten Kuningan, Jawa Barat.*
Menhan Prabowo Subianto nampak antusias bersama masyarakat pasca meresmikan program pipanisasi air bersih di 4 kecamatan di Kabupaten Kuningan, Jawa Barat.* /

PR KUNINGAN — Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto, meresmikan program pipanisasi air bersih dari Kementerian Pertahanan (Kemenhan) di Desa Pamupukan, Kecamatan Ciniru, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat pada Rabu, 20 Desember 2023.

Dengan menggunakan perjalanan udara menggunakan helikopter Type BK177/EC 145, kedatangan Menhan Prabowo Subianto pun disambut antusias ratusan masyarakat khususnya di wilayah Ciniru, Kuningan yang tumpah ruah sejak Selasa pagi.

Diketahui, pipanisasi air bersih merupakan program hibah yang di gagas oleh Kemenhan RI yang bekerjasama dengan Universitas Pertahanan (UNHAN) sebagai upaya dalam mengatasi kesulitan air bersih yang dialami masyarakat di beberapa wilayah di Indonesia.

Untuk Kabupaten Kuningan sendiri ada lima titik yang menjadi sasaran program pipanisasi air bersih dari Kemenhan RI diantaranya, Desa Pamupukan Kecamatan Ciniru, Desa Cipedes Kecamatan Ciniru, Desa Sumberjaya Kecamatan Ciwaru, Desa Pakapasan Girang Kecamatan Hantara dan Desa Cirukem Kecamatan Garawangi.

Baca Juga: Spektekel Dahsyat Raja Atlantis Aquaman and the Lost Kingdom di Bawah Air

Dalam sambutannya, Menhan Prabowo Subianto mengucapkan terimakasihnya kepada seluruh pihak yang telah mendukung program pipanisasi air bersih khususnya di Kabupaten Kuningan.

Mantan Danjen Kopassus tersebut mengaku senang dan bangga atas kinerja yang telah menyukseskan program pipanisasi dan sambutan antusias masyarakat Kuningan.

“Kita terus akan terus melaksanakan program khususnya ketahanan pangan melalui Air bersih bagi masyarakat demi kehidupan agar dapat terus dijaga,” ujar Prabowo Subianto.

Menhan Prabowo berharap, program pipanisasi air bersih yang telah diberikan oleh Kemenhan RI dapat berguna dan dijaga oleh masyarakat sekitar.

Halaman:

Editor: Ade Ardiansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x