Wow, TikTok Hadirkan Fitur Baru bisa Unggah Video Durasi 60 Menit: YouTube Bakal Tersaing?

- 29 Mei 2024, 13:42 WIB
Ilustrasi - Wow, TikTok Hadirkan Fitur Baru bisa Unggah Video Durasi 60 Menit: Youtube Bakal Tersaing?
Ilustrasi - Wow, TikTok Hadirkan Fitur Baru bisa Unggah Video Durasi 60 Menit: Youtube Bakal Tersaing? /Pixabay/ nikuga/

PR KUNINGAN —  Salah satu media sosial dengan pengguna terbanyak di dunia saat ini, TikTok kembali membuat inofasi dengan menghadirkan fitur baru guna memanjakan penggunanya.

Kali ini, TikTok dikabarkan sedang melakukan uji coba terhadap fitur baru yang bisa membuat penggunanya dapat mengunggah video dengan durasi waktu yang cukup panjang, dari yang sebelumnya hanya 30 menit kini bisa berdurasi hingga 60 menit.

Tentunya dengan kehadiran fitur memutar video durasi 60 menit itu, menjadi tanda prubahan strategi bisnis oleh pihak aplikasi TikTok yang sebelumnya fokus terhadap konten video dengan durasi yang pendek.

Seperti diketahui sebelumnya, pada awal kemunculannya aplikasi TikTok hanya mengizinkan penggunanya untuk mengunggah video dengan durasi 15 detik hingga pada akhirnya batas waktu tersebut sempat ditingkatkan hingga beberapa kali.

Baca Juga: Jelang Leg Kedua Final Liga 1 Madura United vs Persib, Jupe Mendadak Wanti-wanti Maung Bandung

Peningkatan durasi pada video yang di unggah tersebut sesuai dengan permintaan para kreator TikTok yang ingin menyampaikan isi konten dengan lebih mendalam kepada para penonton.

Tentunya, tingkat durasi video yang panjang di TikTok seperti, video demo masak, materi pelajaran edukatif, komedi dan lain-lain sangat diperlukan agar isi konten bisa tersampaikan secara menyeluruh.

Sebelum adanya peningkatan durasi, pihak TikTok hanya memberikan solusi kepada kreator untuk melakukan pembagian konten dan meminta penonton untuk menyaksikan pada bagian selanjutnya. Namun, solusi itu justru membuat para penonton kerap disusahkan dengan proses pencarian video yang tidak bersambung.

Baca Juga: Waduh, Latihan Persib Bandung Dipadati Ribuan Bobotoh hingga Sejumlah Fasilitas Stadion Sidolig Rusak

Halaman:

Editor: Ade Ardiansyah

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah