Viral Kisah Alumni ITB yang Depresi Karena Asmara hingga Diduga jadi ODGJ: Sudah Sakit Sejak 18 Tahun Lalu

- 28 Oktober 2023, 08:00 WIB
Enuh ditemukan dalam kondisi memprihatinkan dalam konten youtube Sinau Hurip
Enuh ditemukan dalam kondisi memprihatinkan dalam konten youtube Sinau Hurip /Dok. Tangkapan layar Youtube Sinau Hurip/

PR KUNINGAN — Kisah Pilu yang dialami Enuh Nugraha tengah jadi sorotan wargaNet belakangan ini. Pria yang diduga alami ODGJ mengundang simpati banyak orang setelah di temukan menggelandang dijalanan oleh Sukaryo Adiputra.

Kisah Enuh Nugraha pria lesuh yang diduga ODGJ itu, diunggah oleh akun akun Youtube milik Sukaryo Adiputra bernama Sinau Hurip.

Dalam unggahan video di Youtube, nampak kondisi Enuh Nugraha yang terlihat memperihatinkan dengan pakaian lusuh layaknya ODGJ. Diketahui, Enuh merupakan pria kelahiran tahun 1977.

Pada saat ditemukan, Enuh Nugraha sedang berada di Demak, Jawa Tengah dan ketika ditanya mengenai asalnya, Enuh mengaku bahwa dirinya berasal Ujungberung, Bandung, Jawa Barat.

Ada yang menarik dari sosok Enuh Nugraha, ternyata pria dengan penampilan lusuh hingga banyak orang yang menganggapnya adalah ODGJ, dulunya sempat mengenyam bangku kuliah di Institut Teknologi Bandung (ITB).

Baca Juga: Benamkan Malaysia, Pebulu Tangkis asal Kuningan Dheva Anrimusthi Tambah Koleksi Medali Emas untuk Indonesia

Saat menempuh pendidikan di ITB, Enuh mengaku dulunya ia mengambil jurusan Teknik Kelautan anggkatan 1997. Bukan sembarang mahasiswa, pria dengan pakaian lusuh itu menjadi salah satu mahasiswa dengan segudang prestasi, bahkan, torehannya Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) mencapai 2,97.

Dengan torehan nilai IPK 2,97, tentu capaian yang luar biasa bagi mahasiswa jurusan teknik mengingat Enuh juga berkuliah di salah satu kampus terbaik di Indonesia.

Dengan pengakuannya tersebut, lantas membuar orang mengejutkan terkejut dan kaget, bagaimana bisa lulusan ITB yang merupakan salah satu perguruan tinggi Top di Indonesia, memiliki nasib yang memilukan.

Halaman:

Editor: Ade Ardiansyah

Sumber: YouTube Sinau Hurip


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah