Pengalaman Pahit Seorang Dicky Difie Stand Up Comedy Saat Membangun Karirnya

- 5 Juni 2022, 09:58 WIB
Dicky Difie, standup komedi yang jatuh bangun membangun karir
Dicky Difie, standup komedi yang jatuh bangun membangun karir /Anita sesar/Tangkapan layar

KUNINGANTALK - Banyak masyarakat mengenal sosok Dicky Difie adalah seorang Komika Stand Up Comedy dengan pesonanya yang kemayu.

Namun mungkin untuk sebagian orang banyak yang belum tau kalau Dicky Difie juga piawai dalam mengasah bakat aktingnya. Hal tersebut ia buktikan dengan memerankan beberapa judul film, web series dan juga sinetron.

Di Tahun 2016 Dicky Difie membintangi dua judul film layar lebar, Get Up Stand Up produksi KG Studio dan Juara yang di produksi oleh MagMa Entertainment. Tidak hanya itu di tahun yang sama, Dicky Difie membintangi sinetron Ayu Anak Depok City produksi MNC Pictures.

Baca Juga: Stand Up Comedy Dicky Difie Sempat Menghapus Akun Media Sosialnya, Kenapa ?

Setelah 3 tahun vakum. Akhirnya di Tahun 2020 Dicky Difie kembali membintangi film berjudul Pelukis Hantu produksi MD Pictures. Dan Web series berjudul Cek Toko Sebelah : Babak Baru 2 produksi Starvision Plus. Kemudian di Tahun 2022 Dicky Difie membintangi film Gara-Gara Warisan dengan rumah produksi yang sama.

Sukses dalam karirnya ternyata Dicky Difie pernah mengalami hal yang tidak mengenakan ketika Ia tengah berproses membangun karirnya.

Dicky Difie mengatakan bahwa Ia pernah merasa direndahkan atau dibeda-bedakan dengan bintang lain yang sudah terkenal lebih dahulu.

Baca Juga: Ridwan Kamil Mengikhlaskan Sepenuhnya Kepergian Emmeril Kahn Mumtadz dan Menggelar Doa Bersama

"sering banget, kaya adalah circle gw yang ketika gw bertahan di karir ini kan gw untuk menuju event, menuju gawean, gw masih naik motor kadang. ketika gw sampai di venue, ngeliat gw kaya basah-basahan gitu, trus ruang tunggu gw beda karena gw dalam keadaan basah,” Jelas Dicky.

Halaman:

Editor: Rian S. Putra

Sumber: Youtube @dennysumargo


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah