Budidaya Madu Jadi Bisnis yang Menjanjikan Bagi Petani di Jabar

- 25 Maret 2022, 17:05 WIB
Koswara (40), peternak lebah madu menunjukkan sarang madu Trigona yang baru saja dipanen di Maribaya, Desa Langensari Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Senin, 24 Agustus 2020.
Koswara (40), peternak lebah madu menunjukkan sarang madu Trigona yang baru saja dipanen di Maribaya, Desa Langensari Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Senin, 24 Agustus 2020. /Pikiran-rakyat.com/Dewiyatini/

KUNINGANTALK - Sementara itu, petani lebah madu asal Kabupaten Pangandaran, Supardi, berbagi kisah soal pengalaman membudidayakan lebah madu.

Supardi menuturkan, sebelum memulai budi daya lebah madu, ia berjualan kaki lima di Jakarta. Namun setelah mengalami beragam persoalan, ia memutuskan untuk kembali ke kampung halaman dan memulai budi daya lebah madu.

"Mulai budi daya lebah itu bisa dikatakan sebagai pengganti, suruh latihan dari Dishut yang kebetulan peserta aslinya tidak bisa berangkat, akhirnya kita yang diminta untuk ikut latihan," ucap Supardi.

Ada banyak informasi soal lebah madu yang baru Supardi ketahui. Dari pelatihan itu juga, ia mengambil satu kesimpulan bahwa membudidayakan lebah madu tidak sesulit dan serumit budi daya komoditas ternak lainnya.

Baca Juga: Diinisiasi Prabowo, Netizen Sambut Positif Kampus Politeknik Baru di Perbatasan Timor Leste

"Di judul itu pelatihan budi daya lebah tanpa sengat, tidak ngerti, rata-rata lebah itu menyengat. Kita awalnya tidak ada minat, tapi di pelatihan itu ada kata-kata jika dibandingkan dengan budi daya ternak lainnya ini lebih sederhana," jelas Supardi. 

Setelah pulang dari tempat pelatihan itu, Supardi baru menyadari bahwa banyak lebah yang menghasilkan madu berlimpah di sekitar rumahnya. Ia kemudian masuk ke hutan-hutan di sekeliling desanya untuk menangkap lebah jenis Leacivep.

"Kita ambil lembah ke hutan, kita pindahkan ke kotak, dan mulai terasa, ketika kita sudah bisa pecah koloni, bisa panen," ucap Supardi. 

Dari sana, Supardi memulai langkah awal bersama 19 anggota kelompok tani untuk membudidayakan lebah madu.

Halaman:

Editor: Rian S. Putra


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x