Jelang Akhir Masa Jabatan Acep-Ridho, Pemkab Kuningan Diganjar Penghargaan

- 1 Desember 2023, 13:28 WIB
Jelang Akhir Masa Jabatan Acep-Ridho, Pemkab Kuningan Torehkan Penghargaan.*
Jelang Akhir Masa Jabatan Acep-Ridho, Pemkab Kuningan Torehkan Penghargaan.* /

Baca Juga: Daftar Caleg Kuningan 2024 atau DCT dari PAN : Yuk Cek Segera Sebelum Pileg 2024

Pasca mendapatkan penghargaan dari provinsi, Bupati Acep mengaku senang dan bangga. Dengan dinobatkannya Kuningan sebagai kabupaten informatif oleh Komisi Informasi Jawa Barat, dirinya mengucapkan terimakasih kepada seluruh pejabat serta jajarannya atas sinergitas yang telah terbangun selama ini.

“Penganugerahan ini, semoga akan terus menjaga dan meningkatkan kinerja pelayanan publik dalam mengelola, menyediakan, dan memberikan pelayanan informasi publik kepada masyarakat dengan cepat, mudah dan akuntabel,” ujar Acep Purnama.

Diketahui, Indeks Keterbukaan Informasi Publik (IKIP) Jawa Barat di tahun 2023 ini, menjadi yang tertinggi di nasional. Tercatat IKIP Jabar meraih 84,43 poin atau naik 2,5 poiin dibanding tahun sebelumnya yang hanya 81,93 poin.

Dengan torehan tersebut, menjadi bukti gambaran bahwa badan publik di Jawa Barat merupakan yang terbaik dalam menjalan kewajiban sesuai dengan UU Keterbukaan Informasi Publik.

Hal itu juga menandai bahwa akses publik terhadap informasi terbuka di Jawa Barat menjadi yang terbaik.***

Halaman:

Editor: Ade Ardiansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah