8 Camat Dilantik Bupati Kuningan, Pesan Acep Purnama : Pentingnya Kreativitas dan Inovasi Hadapi Perubahan

- 16 November 2023, 20:54 WIB
Bupati Kuningan H. Acep Purnama, melantik dan mengambil sumpah jabatan 8 Camat di Lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Kuningan, bertempat di Pendopo setempat, Kamis 16 November 2023.*
Bupati Kuningan H. Acep Purnama, melantik dan mengambil sumpah jabatan 8 Camat di Lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Kuningan, bertempat di Pendopo setempat, Kamis 16 November 2023.* /Tatang Budiman

PR KUNINGAN — Bupati Kuningan H. Acep Purnama, SH., MH., melantik dan mengambil sumpah 8 pejabat Camat di lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Kuningan, Jawa Barat.

Pelantikan dan pengambilan sumpah 8 Camat tersebut bertempat di Pendopo Gedung Sekretariat Daerah Pemkab Kuningan, Kamis 16 November 2023.

Bupati Kuningan menyampaikan ucapan selamat kepada Camat dilantik dan diambil sumpahnya hari ini.

Baca Juga: Link Nonton Timnas Indonesia vs Irak, Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Sedang Berlangsung Live Streaming

Acep Purnama mengingatkan peran pentingnya tugas mereka. "Saya yakin saudara-saudara dapat mengemban tugas dengan baik, segeralah beradaptasi dengan lingkungan kerja yang baru, bangun komunikasi dengan seluruh unsur, Kapolsek, Danramil, dan para tokoh masyarakat,” ujarnya.

Bupati Kuningan menekankan bahwa penugasan Camat yang dilantik hari ini telah disesuaikan dengan kompetensi yang dimilikinya masing-masing.

Baca Juga: Stok Bahan Bakar Menipis, Warga Gaza Palestina bakal Hidup Tanpa Layanan Komunikasi dan Internet

Acep Purnama menyoroti pentingnya kreativitas dan inovasi dalam menghadapi perubahan yang semakin cepat di masa depan, seraya mendorong para Camat untuk beradaptasi dengan perubahan.

Daftar Camat yang dilantik Bupati Kuningan

Eko Yuyud Mahendra, AP., M.Si sebagai Camat Kuningan.

Halaman:

Editor: Erix Exvrayanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah