45 Mahasiswa Inbound Dari Berbagai Pulau Peserta PMM 3 Universitas Kuningan Dilepas dengan Festival Budaya

- 29 Januari 2024, 16:10 WIB
Universitas Kuningan resmi melepas 45 mahasiswa inbound peserta program Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM) 3 UNIKU, dengan menggelar Festival Budaya di Gedung Student Center (SC) Iman Hidayat di Kampus I Uniku, Senin 29 Januari 2024.
Universitas Kuningan resmi melepas 45 mahasiswa inbound peserta program Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM) 3 UNIKU, dengan menggelar Festival Budaya di Gedung Student Center (SC) Iman Hidayat di Kampus I Uniku, Senin 29 Januari 2024. /Pikiran Rakyat Kuningan / Erix Exvrayanto

PR KUNINGAN — Universitas Kuningan resmi melepas 45 mahasiswa inbound peserta program Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM) 3 UNIKU, dengan menggelar Festival Budaya di Gedung Student Center (SC) Iman Hidayat di Kampus I Uniku, Senin 29 Januari 2024.

Program PMM 3 UNIKU merupakan kegiatan modul nusantara untuk mahasiswa-mahasiswi masuk. Di acara Festival Budaya itu mereka menampilkan berbagai kebudayaan daerah, seperti pakaian adat dan tarian nusantara.

Baca Juga: 0-4 Skor Akhir Timnas Indonesia vs Australia, Media Olahraga Dunia Apresiasi Perjuangan Garuda Merah-Putih

Selama kegiatan program PMM 3 UNIKU telah mengirimkan 31 siswa ke 16 perguruan tinggi penerima yang tersebar di Bali, Lombok, Sulawesi, Maluku, dan Sumatera.

Begitu juga Universitas Kuningan menerima 45 siswa yang berasal dari berbagai 19 perguruan tinggi, yaitu, Bali, Lombok, Maluku, Sulawesi, dan Sumatera.

Baca Juga: Tren Belanja Online, Riset INDEF: 50 Persen UMKM Lebih Memilih Shopee sebagai Platform Unggulan

"Tentunya ini memberikan makna yang sangat luar biasa, karena dulu ketika program ini belum ada, masing-masing mahasiswa hanya berkutat dengan kampusnya masing-masing," ucap Rektor Universitas Kuningan, Dr. H. Dikdik Harjadi, S.E., M.Si., dalam sambutannya.

Menurutnya, tujuan utama dari program PMM adalah untuk meningkatkan wawasan dan pengetahuan serta mengenal daerah lain, salah satunya adalah Kabupaten Kuningan.

Baca Juga: Suara Anda Dinyatakan Sah Apabila Mengikuti Tips dan Cara Mencoblos yang Baik dan Benar Sesuai Arahan KPU

Halaman:

Editor: Erix Exvrayanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x