Tanggapi Masalah Eceng Gondok DTW Waduk Darma, Begini Ungkap PT Jaswita Jabar dan DPP Kuningan

- 26 April 2024, 15:32 WIB
Tanggapi Masalah Eceng Gondok DTW Waduk Darma, Begini Ungkap PT Jaswita Jabar dan DPP Kuningan. Dan, penampakan berseraknya eceng gondok di perairan objek wisata Waduk Darma.* (Foto diambil dari titik Desa Jagara, Kecamatan Darma, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, Jumat 26 April 2024)
Tanggapi Masalah Eceng Gondok DTW Waduk Darma, Begini Ungkap PT Jaswita Jabar dan DPP Kuningan. Dan, penampakan berseraknya eceng gondok di perairan objek wisata Waduk Darma.* (Foto diambil dari titik Desa Jagara, Kecamatan Darma, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, Jumat 26 April 2024) /Pikiran Rakyat Kuningan / Erix Exvrayanto

PR KUNINGAN — Menyeruak masalah tumbuhan eceng gondok yang berserak mengurangi keindahan pesona Daya Tarik Wisata Waduk Darma, setelah ditanggapi Pemerintah Desa Jagara yang wilayahnya berada di kawasan objek wisata. PT Jaswita Jabar selaku perusahaan yang ditunjuk Pemprov Jawa Barat mengelola manajemennya, pun angkat bicara.

Bahkan, Kepala Dinas Peternakan dan Perikanan (DPP) Kabupaten Kuningan, Wawan Setiawan juga turut memberkan saran dan masukan untuk upaya penanggulangan masalah eceng gondok di objek wisata Waduk Darma.

Manager PT Jaswita Jabar untuk Pengelolaan Waduk Darma, Fivih Handayani, Jumat 26 April 2024, menyatakan bahwa pihaknya tidak tinggal diam melihat ada masalah di objek wisata yang dikelolanya.

Diutarakan Manager PT Jaswita Jabar itu bahwa pihaknya sudah lama melayangkan surat kepada pihak Balai Besar Wilayah Sungai Cimanuk-Cisanggarung, memohon adanya penanggulangan masalah eceng gondok di kawasan yang merupakan tanggungjawab BBWS Cimancis.

Baca Juga: Acep Purnama Kondisinya Membaik, Kabar Bupati Kuningan Periode 2018-2023 Meninggal Dunia 'Hoax'

“Sama halnya kami juga sudah mengirim surat untuk penanganan eceng gondok beberapa bulan yang lalu kepada BBWS Cimancis. Tanggapannya masih menunggu arahan dari pusat,” ungkap Fivih.

Manager PT Jaswita Jabar untuk Pengelolaan Waduk Darma, Fivih Handayani.*
Manager PT Jaswita Jabar untuk Pengelolaan Waduk Darma, Fivih Handayani.* Erix Exvrayanto

Ia menuturkan, pihak PT Jaswita Jabar telah bekerjasama dengan Paguyuban Perahu, memindahkan tumbuhan eceng gondok ke area pinggir, supaya tidak mengganggu pada area objek wisata Waduk Darma.

“Inisiasi kami bersama paguyuban perahu dengan mengarahkan eceng gondok menggunakan tambang agar bisa dipindahkan ke pinggir Waduk Darma,” tukasnya.

Halaman:

Editor: Erix Exvrayanto

Sumber: Wawancara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x