Pemilu 2024 Berduka, Satu Ketua KPPS Meninggal Dunia saat Proses Penghitungan Surat Suara

- 15 Februari 2024, 07:30 WIB
Ilustrasi-Pemilu 2024 Berduka, Satu Ketua KPPS Meninggal Dunia saat Proses Penghitungan Surat Suara.*
Ilustrasi-Pemilu 2024 Berduka, Satu Ketua KPPS Meninggal Dunia saat Proses Penghitungan Surat Suara.* /ANTARA FOTO/Galih Pradipta, Pixabay/soumen82hazra

PR KUNINGAN — Seorang Ketua Kelompok PenyelenggaraPemungutan Suara (KPPS) meninggal dunia saat proses penghitungan surat suara.

Diketahui, Ketua KPPS yang meninggal dunia tersebut adalah Ketua KPPS di TPS 19 Desa/Kecamatan Singojuruh, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur.

Dugaan sementara, korban yang merupakan Ketua KPPS di TPS 19 Singojuruh, Banyuwangi itu mmeningal dunia kareana kelehan.

Salah seorang Anggota PPS Desa Singojuruh, Abdul Konik membenarkan kabar soal meninggalnya Ketua KPPS di wilayahnya bernama Dul Hanan (50).

Baca Juga: Pemilu 2024: Bukan jadi KPPS, Penyanyi Kunto Aji jadi Hansip di TPS Komplek

“Sekitar pukul 16:00 WIB saat itu masih berlangsung proses perhitungan satu jenis surat suara capres-cawapres. Selesai menghitung surat suara, Dul Hanan mengeluh pusing dan sesak nafas. Ia meminta untuk diantarkan periksa ke puskesmas,” ujarnya.

Pasca menjalani pemeriksa di puskesmas terdekat, kondisi korban justru kian parah hingga nafasnya tersenggal-senggal, sehingga dirujuk ke RS PKU Muhammadiyah Rogojampi.

Tiba di rumah sakit, Ketua KPPS itu sempat diberikan bantuan oksigen, sehingga kondisinya sempat membaik, meskipun nafasnya masih sering tersengal.

Baca Juga: Heboh, Keributan Warga dengan Petugas KPPS Madura yang Viral di Media Sosial, Begini Tanggapan Bawaslu

Halaman:

Editor: Ade Ardiansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x