Presiden Palestina Pinta Gencatan Senjata, Tapi Amerika Bebal tak Mau Suruh Israel Hentikan Perang

- 7 November 2023, 07:55 WIB
Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Antony Blinken (kiri) dan Presiden Palestina Mahmoud Abbas (kanan).
Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Antony Blinken (kiri) dan Presiden Palestina Mahmoud Abbas (kanan). /ANTARA/Xinhua/pri/

PR KUNINGAN — Palestina meminta kepada Amerika Serikat agar memerintahkan Israel menghentikan perang atau melakukan gencatan senjata. Akan tetapi upaya ini sukar terlaksana, pasalnya AS menyebut itu haknya Israel dalam mempertahankan diri.

Menurut informasi dari seorang pejabat Palestina, mengatakan bahwa Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken menolak permintaan Presiden Palestina Mahmoud Abbas untuk gencatan senjata di Jalur Gaza pada Minggu, 5 November 2023 waktu negara setempat.

Baca Juga: Israel Semakin Brutal Melakukan Pembantaian di Palestina, Bang Onim Sekeluarga Dipulangkan Kemlu ke Indonesia

Baca Juga: Forum Pemred PRMN Menyatakan Sikap: Opresi Israel Terhadap Palestina, 'Kami Menyebutnya Penjajah dan Genosida'

Dalam pertemuan Blinken dengan Abbas di Kota Ramallah, Tepi Barat, pejabat tersebut menegaskan kembali bahwa "hak Israel untuk mempertahankan diri dan melanjutkan kampanye militernya" di jalur Gaza.

Kunjungan Blinken ke Ramallah berlangsung selama sekitar satu jam. Pejabat yang tidak ingin disebutkan namanya menyatakan bahwa dia mengadakan pertemuan dengan Abbas dan para ajudan seniornya untuk membahas konflik Hamas Palestina vs Israel.

Baca Juga: Ribuan Massa di Kuningan Serukan Pesan Kemanusiaan Hingga Boikot Produk Israel dalam Aksi Bela Palestina

Baca Juga: Boikot Produk Israel, Prabowo Subianto : Indonesia Konsisten Dukung Perjuangan Kemerdekaan Palestina

Selain itu, pejabat itu menyatakan bahwa Blinken telah berjanji untuk menekan Israel untuk tidak membahayakan warga sipil dan menyediakan koridor yang aman untuk bantuan kemanusiaan. Namun, dia menolak untuk berbicara tentang gencatan senjata saat ini.

Halaman:

Editor: Erix Exvrayanto

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x