Pemasaran Produk Bitumen di Wilayah Regional Jawa Bagian Barat Terus Digenjot Pertamina Patra Niaga

27 Mei 2024, 10:11 WIB
PT Pertamina Patra Niaga, sebagai Sub Holding (SH) Commercial & Trading PT Pertamina (Persero), terus meningkatkan pemasaran dan penjualan produk Petrokimia, khususnya produk Bitumen, di pasar domestik.* /PR Kuningan / Erix Exvrayanto

PR KUNINGAN — PT Pertamina Patra Niaga, sebagai Sub Holding (SH) Commercial & Trading PT Pertamina (Persero), terus meningkatkan pemasaran dan penjualan produk Petrokimia, khususnya produk bitumen, di pasar domestik.

Salah satu langkah yang ditangani Petrochemical Industry Business SH Commercial & Trading adalah melalui tim penjualan korporasi regional Jawa Bagian Barat, yang memasarkan produk Bitumen untuk mendukung proyek pemeliharaan jalan rutin Suku Dinas (Sudin) Bina Marga.

Area Manager Communication, Relations & CSR Regional Jawa Bagian Barat PT Pertamina Patra Niaga Eko Kristiawan, Senin 27 Mei 2024, mengatakan, salah satu upaya Pertamina untuk mendukung proyek strategis pemerintah baik di tingkat nasional maupun daerah adalah memasarkan produk bitumen, khususnya aspal.

“Saat ini, Pertamina fokus memasarkan produk aspal untuk aplikasi konstruksi jalan yang telah disesuaikan dengan kebutuhan dan kondisi iklim tropis. Pertamina juga terus melakukan Riset dan Pengembangan untuk produk aspal modifikasi untuk memenuhi kebutuhan aplikasi jalan di masa depan,” papar Eko.

Baca Juga: Salut untuk Tina Wiryawati, Anggota DPRD Jabar ini Hari Libur tak Lelah Kunjungi Dapil Berdayakan Konstituen

Adapun proyek pemeliharaan jalan yang dilakukan oleh Sudin Bina Marga Kota Admistrasi Jakarta Selatan yang menggunakan produk bitumen Pertamina pada periode April-Mei 2024.

Pada proses pengawasan pelaksanaan pekerjaan proyek aspal bersama Sudin Bina Marga Jakarta Selatan tersebut, Pertamina diwakili oleh SAM Petrochemical JBB Ahmad Adlan, SBM Petrochemical I JBB M. Yosa Ario Sadewo dan Sr. Account Manager Bitumen I Gede Wahyudi melakukan peninjauan di beberapa titik lokasi di antaranya Kecamatan Cilandak, Pasar Minggu, Jagakarsa, Kebayoran Lama, Kebayoran Baru, Setiabudi, Mampang, dan Pancoran.

“Produk aspal yang digunakan untuk proyek pemeliharaan jalan di beberapa titik wilayah DKI Jakarta tersebut adalah jenis Asphalt 60/70 yang telah mendapatkan pengakuan dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Republik Indonesia sebagai referensi dalam pengerjaan jalan nasional maupun provinsi,” tambah Eko.

Executive General Manager Regional Jawa Bagian Barat PT Pertamina Patra Niaga Deny Djukardi, dalam kesempatan terpisah, berharap produk bitumen Pertamina dapat terus digunakan pada proyek-proyek pekerjaan jalan di tingkat daerah maupun nasional, dalam rangka mendukung produksi dalam negeri dan menjadi bagian mewujudkan program pembangunan infrastruktur jalan.

Baca Juga: Hasil Persib Bandung vs Madura United Live Score FT: 3-0, Ciro & DDS Duet Tajam Maung Ampuh Bungkam Sape Kerab

Produk-produk petrokimia yang dipasarkan oleh Pertamina telah terbukti memiliki kualitas terbaik sehingga dapat diterima dipasar domestik maupun global. “Kami berharap produk bitumen Pertamina dapat terus digunakan pada proyek-proyek pekerjaan jalan di tingkat daerah maupun nasional,” ungkapnya.

Deny menyatakan bahwa ini tidak hanya mendukung produksi dalam negeri, tetapi juga menjadi bagian dari program pembangunan infrastruktur jalan yang dapat memudahkan mobilitas masyarakat.

Untuk mengurangi ketergantungan impor dan mendukung program pembangunan dan pemeliharaan jalan baik yang dilakukan oleh Kementrian PUPR dan Sudin Bina Marga Provinsi, Pertamina berencana meningkatkan produksi aspal di kilang Refinery Unit (RU) IV Cilacap sebesar 81% pada tahun 2024.***

Editor: Erix Exvrayanto

Tags

Terkini

Terpopuler