Pengamat Pandang Acep Purnama bila Maju Pilkada 2024 Berpasangan Dian RY, Hasil Pilbup Kuningan Sudah Ketebak

- 27 Maret 2024, 08:15 WIB
H. Acep Purnama (kiri),Dian Rachmat Yanuar (kanan).*/ Kolase//
H. Acep Purnama (kiri),Dian Rachmat Yanuar (kanan).*/ Kolase// /

PR KUNINGAN — Meskipun konstetasi Pilkada 2024 yang bakal berlangsung di tanggal 27 November 2024 atau sekitar delapan bulan mendatang, akan tetapi bursa Calon Bupati (Cabup) dan Calon Wakil Bupati (Cawabup) Kabupaten Kuningan yang bakal bertarung kini mulai menghangat.

Obrolan diberbagai kalangan publik kini mencuat, terkait siapa Cabup dan Cawabup yang akan bertarung pada Pilkada 2024 guna memperebutkan kursi pemimpin Kabupaten Kuningan untuk lima tahun kedepan.

Apalagi, menyusul adanya pernyataan dari H. Acep Purnama yang kini menjabat sebagai Ketua DPC Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan tersebut, bakal kembali maju dalam pertarungan Pilbup Kuningan dan tentunya menjadi kekuatan yang tidak mudah untuk ditaklukan begitu saja.

Hal tersebut diutarakan oleh pengamat senior Kabupaten Kuningan, Sujarwo a.ka.a atau yang akrab disapa Mang Ewo.

Baca Juga: Mantan Ketua DPRD di Wilayah Ini di Panggil KPK, Jadi Saksi Dugaan Korupsi Pembangunan Gedung Kantor Pemkab

Mang Ewo mengatakan, jika mengacu pada hasil perolehan kursi DPRD di Pemilu 2024 yang tetap dengan sembilan kursi sama halnya pada Pemilu 2019 lalu, maka PDI Perjuanan ‘diwajibkan’ untuk berkoalisi dengan partai politik lain agar bisa mengusung Pasangan Calon (Paslon) Cabup dan Cawabup di Pilbup Kuningan 2024.

Menurut mantan Wartawan Gala Jabar itu mengatakan, pemilihan Cawabup pendamping Acep Purnama menjadi salah satu kunci utama apabila ingin kembali menduduki kursi Kuningan 1 pada Pilbup Kuningan 2024.

Sujarwo a.ka Mang Ewo, pengamat senior Kabupaten Kuningan.*
Sujarwo a.ka Mang Ewo, pengamat senior Kabupaten Kuningan.* Pikiran Rakyat Kuningan / Erix Exvrayanto

“Ketepatan memilih calon pendampingnya sebagai Cawabup (jika tidak memungkinkan satu paket dengan M.Ridho), akan mempermudah bagi H. Acep Purnama untuk kembali berkuasa di Lembaga Eksekutif,” ujar Mang Ewo, Selasa 26 Maret 2024.

Mang Ewo menambahkan, apabila sosok Cawabup pendamping nanti berasal dari seorang birokrat, maka akan menciptakan kolaborasi yang sangat ideal untuk memimpin Kabupaten Kuningan untuk lima tahun kedepan.

Baca Juga: Gift Code dan Kode Redeem Ojol The Game yang Masih Aktif Hari Ini: Bisa dapat Moge dan Saldo, Cek Segera!

“Diantara sosok birokrat yg saat ini, sudah "Go Publik" menghadapi Pilbup 2024, yakni sosok Dian Rachmat Yanuar (DRY) yang saat ini menjabat sebagai Sekda,” tuturnya.

Manr Ewo berpandangan, jika benar sosok H. Acep Purnama disandingkan dengan Dian Rachmat Yanuar sebagai Cabup dan Cawabup di Pilbup Kuningan 2024, maka bakal jadi salah satu pasangan terkuat.

“Jika pada akhirnya H. Acep Purnama terealisasi berduet dengan DRY (Dian Rachmat Yanuar), akan menjadi pasangan yang sulit untuk dikalahkan. Bisa dikatakan Pilbup dah selesai.!!,” pungkasnya.***

Editor: Ade Ardiansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x