Taruna STIP Tewas Diduga jadi Korban Penganiayaan Senior: Bikin Dunia Pendidikan Tercoreng

- 4 Mei 2024, 07:40 WIB
Ilustrasi- Taruna STIP Tewas Diduga jadi Korban Penganiayaan Senior: Bikin Dunia Pendidikan Tercoreng.*
Ilustrasi- Taruna STIP Tewas Diduga jadi Korban Penganiayaan Senior: Bikin Dunia Pendidikan Tercoreng.* /LADBIBLE

PR KUNINGAN — Seorang mahasiswa Tauran Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP) Marunda Jakarta Utara tewas karena diduga menjadi korban penganiayaan yang dilakukan oleh beberapa seniornya.

Taruna STIP Marunda yang tewas karena dugaan penganiayaan oleh para seniornya itu berinisial P (19). Kasus yang mencoreng dunia pendidikan Tanah Air tersebut kini ditangani oleh pihak kepolisian Metero Jakarta Utara.

Sejauh ini, polisi pun telah mengamankan 10 saksi untuk dimintai keterangannya atas kasus yang menimpa P seorang Taruna STIP Marunda yang meregang nyawa.

“Kami masih melakukan penelusuran dan sambil berjalan ada 10 saksik yang dimintai keterangan untuk menggambarkan rangkaian kejadian,” ujar Kapolres Metro Jakarta Utara, Kombes Pol Gidion Arif Setyawan.

Baca Juga: Laga Timnas Indonesia vs Guinea Harapan Terakhir Tiket Olimpiade Paris 2024, Presiden Jokowi: Harus Optimis

Kronologi Kejadian

Kombes Pol Gidion menjelaskan, kejadian yang menimpa korban terjadi pada Jumat, 3 Mei 2024 sekitar pukul 08:00 WIB pagi. Sang Taruna STIP Marunda itu tewas diduga mendapat kekerasan dari seniornya di kamar mandi kampus.

Pasca ditemukan, korban pun sempat dibawa ke klinik kesehatan yang ada di dekat kampus. Namun, pada saat pemeriksaan, Taruna STIP Marunda itu sudah dalam keadaan meninggal dunia.

Korban pun langsung dibawa pihak kampus STIP Marunda Jakarta Utara ke Rumah Sakit Tarumajaya Bekasi. Diketahui saat ini jenazah korban sudah berada di RS Polri untuk diambil visum et repertum.

Baca Juga: Update Terkini Erupsi Gunung Ruang, Sempat Keluarkan Asap Putih Setinggi 200 Meter

Halaman:

Editor: Ade Ardiansyah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah