Persib Bandung Kecolongan di Menit Akhir, PSS Sleman Senang Bukan Kepalang Terhindar Degradasi

- 30 April 2024, 21:54 WIB
Pertandingan Persib Bandung melawan PSS Sleman pada Pekan 34 BRI Liga 1 2023 2024 di Stadion Manahan, Kota Solo, Jawa Tengah, Selasa 30 April 2024 sore WIB. Persib kalah skor 0-1 hasil gol penalti menit ke-90+1.*/persib.co.id/M Jatnika Sadili
Pertandingan Persib Bandung melawan PSS Sleman pada Pekan 34 BRI Liga 1 2023 2024 di Stadion Manahan, Kota Solo, Jawa Tengah, Selasa 30 April 2024 sore WIB. Persib kalah skor 0-1 hasil gol penalti menit ke-90+1.*/persib.co.id/M Jatnika Sadili /

PR KUNINGAN — Persib Bandung tak bisa menundukan sepuluh pemain PSS Sleman pada laga akhir kompetisi reguler BRI Liga 1 Indonesia 2023/2024 di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, Selasa 30 April 2024.

PSS Sleman mengalahkan Persib Bandung dengan skor tipis 1-0, sekaligus membawa tim berjuluk Super Elang Jawa tersebut terbang terhindar dari jurang degradasi.

Persib Bandung menurunkan pemain pelapis di laga ini dan cenderung bertahan. Kendati sejak menit awal PSS Sleman tampil menyerang, tapi berbagai cara pun masih belum bisa menemui sasaran.

Meskipun PSS Sleman menguasai pertandingan, mereka tidak dapat mencetak gol ke gawang Persib Bandung, sehingga kedudukan tetap 0-0 hingga turun minum.

Di babak kedua, pada menit ke-53, pemain bernomor punggung enam dari PSS Sleman, Jihad Ayoub, harus keluar dari lapangan karena melakukan pelanggaran keras, menerima kartu merah dari wasit Gedion Pahaherang, yang memimpin pertandingan.

Meskipun hanya bermain dengan 10 pemain, PSS Sleman tetap berusaha memenangi pertandingan untuk menambah poin dan menjaga peluang bertahan di BRI Liga 1 Indonesia musim depan.

Baca Juga: Bingung Akhir Bulan gak Punya Duit? Klaim Saldo DANA Gratis Hari ini Bikin Seger dengan Kode Redeem Rp1 Juta

Memasuki menit ke-89, Ajak Chol Riak mampu mengeksekusi tendangan penalti yang diberikan kepada PSS Sleman sebelum pertandingan berakhir. Setelah bek kiri Persib, Zalnando melanggar Elvis di kotak terlarang.

Gol tersebut sekaligus menjadi satu-satunya gol dalam pertandingan yang menghasilkan kemenangan untuk tim tuan rumah.

Halaman:

Editor: Erix Exvrayanto

Sumber: PERSIB pss.sleman.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah