Ketua MK Digugat Mantan, Anwar Usman Keberatan Pengangkatan Suhartoyo

- 25 November 2023, 08:20 WIB
Anwar Usman dan Suhartoyo.
Anwar Usman dan Suhartoyo. /Dok. mkri.id/

PR KUNINGAN — Anwar Usman, mantan ketua dan hakim Mahkamah Konstitusi (MK), menggugat Ketua MK Suhartoyo ke PTUN Jakarta. Disinyalir masalah ini lantaran adik ipar Presiden Indonesia Joko Widodo (Jokowi) ataupun paman dari Cawapres Gibran Rakabuming Raka, merasa keberatan.

Dilansir dari laman resmi Sistem Informasi Penelusuran Perkara (SIPP) PTUN Jakarta, Anwar Usman mengajukan gugatannya pada hari Jumat. Gugatannya didaftarkan dengan Nomor Perkara 604/G/2023/PTUN.JKT, dengan judul "Penggugat Prof. Dr. Anwar Usman, S.H., M.H.; tergugat ketua Mahkamah Konstitusi Republik Indonesia."

Materi gugatan yang diajukan Anwar Usman belum diketahui. Laman tersebut juga tidak menampilkan nama majelis hakim yang akan menangani kasus itu.

Baca Juga: Kasus Dugaan Pemerasan Firli Bahuri Terhadap SYL, Diduga Terjadi Penyerahan Uang pada Sejumlah Pertemuan

Sebelum ini, Anwar Usman juga sempat mengajukan surat keberatan kepada Mahkamah Konstitusi terkait terpilihnya Suhartoyo sebagai ketua Mahkamah Konstitusi menggantikan dirinya. Pada tanggal 15 November 2023, tiga kuasa hukum Anwar Usman mengajukan surat keberatan.

Pada hari Kamis, 23 November, Mahkamah Konstitusi menanggapi surat keberatan Anwar Usman.

Menurut hakim Mahkamah Konstitusi Enny Nurbaningsih, pengangkatan Suhartoyo sebagai ketua Mahkamah Konstitusi periode 2023–2028 telah sesuai dengan peraturan perundang-undangan.

Baca Juga: Diselaraskan KUHP, Begini Penjelasan Kominfo Tentang Pasal 27 dalam RUU Perubahan Kedua UU ITE

Enny mengatakan dalam pesan singkat, "Berkenaan dengan adanya surat keberatan yang disampaikan kuasa hukum Yang Mulia Anwar Usman mengenai SK pengangkatan Ketua MK yang baru karena dianggap ada kejanggalan dalam Putusan MKMK (Majelis Kehormatan MK), pimpinan MK telah menjawab berdasarkan hasil RPH (rapat permusyawaratan hakim)."

Halaman:

Editor: Erix Exvrayanto

Sumber: PTUN Jakarta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x