SBY ‘Turun Gunung’ di Kampanye Partai Demokrat, Ajak Warga Menangkan Prabowo-Gibran di Pilpres 2024

- 27 Januari 2024, 15:04 WIB
Suasana Kampanye Akbar Partai Demokrat di Lumajang, Jawa Timur.*
Suasana Kampanye Akbar Partai Demokrat di Lumajang, Jawa Timur.* /

PR KUNINGAN — Mantan Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) ikut berkampanye bersama Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur.

Dihadiri ratusan masyarakat, pada kampanye Partai Demokrat itu SBY emngajak seluruh warga, khususnya di Kabupaten Lumajang untuk memenangkan pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Prabowo-Gibran di Pilpres 2024 mendatang.

“Saya mengajak masyarakat untuk memilih Partai Demokrat dan memenangkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Pemilu 2024,” kata SBY saat orasi politiknya di kampanye Partai Demokrat.

Dalam kesempatan yang sama, SBY juga mengingatkan para Calon Legislatif (Caleg) yang diusung Partai Demokrat untuk tidak banyak memberikan janji kepada masyarakat.

Baca Juga: Mistusubishi Xpander dan Xpander Cross Hybrid Siap Dirilis Tanggal 1 Februari 2024

Mantan Presiden RI yang telah menjabat selama dua periode itu, Partai Demokrat telah memberikan bukti nyata selama sepuluh tahun berpihak dan membuat beragam kebijakan yang pro terhadap rakyat.

Dihadapan para simpatisannya, SBY menyebut bahwa Partai Demokrat berkomitmen untuk melanjutkan berbagai program pemerintah yang baik, hal tersebut semata-mata untuk kesejahteraan masyarakat kedepanya.

“Yang baik-baik dulu yang disukai rakyat Insyallah akan Demokrat lanjutkan. Yang penting masyarakat Lumajang makin ke depan makin sejahtera. Rakyat tidak boleh susah,” ucapnya.

Meski diguyur hujan deras, tak membuat kampanye akbar di Stadion Semeru, Lumajang itu serpi. Sebalikya, masyarakat sangat antusias menyambut kedatangan SBY dan AHY di kampanye Partai Demokrat.

Halaman:

Editor: Ade Ardiansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah