Aa Gym Unggah Video Viral, Circle K Geger Kalong Disegel Satpol PP

- 3 Maret 2024, 11:40 WIB
Minimarket Circle-K yang bersebelahan dengan Masjid Daarut Tauhid KH Abdullah Gymnastiar atau Aa Gym di Jl. Gegerkalong, disegel Satpol PP
Minimarket Circle-K yang bersebelahan dengan Masjid Daarut Tauhid KH Abdullah Gymnastiar atau Aa Gym di Jl. Gegerkalong, disegel Satpol PP /Istimewa/

Diungkapkan bahwa waktu buka minimarket tersebut melebihi batas, menyebabkan gangguan trantibumlinmas yang dirasakan masyarakat sekitar.

Akibatnya, dia meminta masyarakat untuk segera melaporkan kepada Satpol PP Kota Bandung jika mereka merasa terganggu dengan pelanggaran trantibumlinmas.

"Kita akan segera tindak lanjuti apabila terdapat pelanggaran trantibumlinmas yang dilaporkan," ujarnya.

Baca Juga: Taylor Swift Ternyata Pandai Masak, Bikin Jenama Kue Panggang Terkenal ‘Keukeuh’ Minta Resep Menggoyang Lidah

Sebelum itu, pada Jumat, 1 Maret 2024, Dai KH Abdullah Gymnastiar, juga dikenal sebagai Aa Gym, mengunggah video yang viral di akun media sosial pribadinya yang menunjukkan aktivitas anak-anak di sebuah minimarket di dekat masjid dan pondok pesantren (ponpes) miliknya di Jalan Gegerkalong Kota Bandung saat larut malam.

"Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh, sahabatku sekalian, inilah Masjid Daarut Tauhid, suasana jam 12 malam hening. Aa mau minta saran sekarang ada Circle K yang sampai tengah malam, banyak orang di sini sampai larut malam," kata Aa Gym dalam unggahannya.***

Halaman:

Editor: Erix Exvrayanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah