Begini Langkah Raden Iip Hidajat Tangani Inflasi di Kuningan

- 15 Juni 2024, 13:45 WIB
Pj Bupati Kuningan Raden Iip Hidajat (batik warna biru).*
Pj Bupati Kuningan Raden Iip Hidajat (batik warna biru).* /Pikiran Rakyat Kuningan / Erix Exvrayanto

PR KUNINGAN — Penjabat Bupati Kuningan, Raden Iip Hidajat, menghadiri rapat koordinasi nasional pengendalian inflasi tahun 2024 yang dipimpin langsung oleh Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi).

Agenda tersebut dihadiri kepala daerah seluruh Indonesia. Namun, untuk Bupati dan Wali Kota wilayah Ciayumajakuning (Cirebon, Indramayu, Majalengka, Kuningan), mengikuti secara virtual via aplikasi zoom meeting, di Kantor Perwakilan (KPw) Bank Indonesia Cirebon, Jumat 14 Juni 2024.

Pj Bupati Kuningan, Raden Iip Hidajat mendengarkan arahan langsung Presiden Jokowi saat bersama Kepala Daerah se-Ciayumajakuning itu.

Pada kesempatan yang sama, pertemuan ini menjadi ajang untuk membahas hubungan tim pengendali inflasi daerah sewilayah Ciayumajakuning (Cirebon, Indramayu, Majalengka, Kuningan.

"Pengamanan Produksi dan Peningkatan Efisiensi Rantai Pasok Untuk Mendukung Stabilitas Harga" adalah tema Rakornas Inflasi 2024. Dimana, Presiden Jokowi mendorong kerja sama pemerintah pusat dan daerah dalam memerangi inflasi.

Dalam arahannya, Presiden Jokowi mengingatkan peringatan dunia dari Persatuan Bangsa-Bangsa (PBB), bahwa dunia saat ini mengalami perubahan iklim dan gelombang panas yang akan berdampak pada masalah pangan, disebutnya “neraka iklim”.

Baca Juga: Perhatikan Serius! Tiba-tiba Saja Presiden Jokowi Sampaikan Tentang Ancaman ‘Neraka Iklim’

Dituturkan Kepala Negara, bahwa di India, suhu bahkan mencapai 50 derajat Celcius, sedangkan di Myanmar, suhunya 45,8 derajat Celcius. Orang panas mungkin bisa masuk ke rumah dan berteduh, tetapi masalah makanan tetap. Lantas, Presiden Jokowi meminta perhatian khusus pada masalah ini.

Presiden meminta persiapan untuk menghadapi gelombang panas tinggi sejak sekarang untuk mencegah kekeringan yang akan mempengaruhi produksi pangan nasional.

Halaman:

Editor: Erix Exvrayanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah