83 Ribu Pemudik Mengendarai Sepeda Motor Lintasi Jalur Pantura; Pemudik Bermotor di Pelabuhan Ciwandan Pingsan

- 7 April 2024, 15:40 WIB
Pemudik membonceng istri dan anaknya saat melintasi jalur pantura Cirebon. Hujan deras menyamput pemudik yang melintasi jalur pantura Cirebon, Jawa Barat, Sabtu, 6 April 2024. Hujan deras berlangsung sekitar 1 jam.*
Pemudik membonceng istri dan anaknya saat melintasi jalur pantura Cirebon. Hujan deras menyamput pemudik yang melintasi jalur pantura Cirebon, Jawa Barat, Sabtu, 6 April 2024. Hujan deras berlangsung sekitar 1 jam.* /PR Kuningan/Kabar Cirebon

Baca Juga: Satgas Ramadhan dan Idul Fitri Pertamina Patra Niaga Terjun Amankan Pasokan BBM dan LPG Selama Lebaran 2024

Ungkap pemudik bermotor, Sonny (39 tahun) dari Indramayu yang menuju Pemalang menyatakan bahwa perjalanannya berlangsung aman dan lancar.

Selain itu, ada banyak posko pengamanan mudik yang menyediakan tempat untuk beristirahat, dan jalur pantura Indramayu-Cirebon tidak memiliki banyak lubang.

“Kondisi tahun ini jauh lebih baik dibandingkan perjalanan mudik tahun lalu,” katanya.

Pemudik Bermotor Pingsan

Sementara itu, di Pelabuhan Ciwandan di Cilegon, Banten, beberapa pemudik bermotor jatuh pingsan karena kelelahan setelah menunggu berjam-jam di area buffer untuk naik ke atas kapal di bawah teriknya matahari.

Baca Juga: Lounge Posko Siaga Mudik Toyota Istimewa Dilengkapi Wi-Fi Hingga Kursi Pijat! Ini Lokasinya di Jawa Barat

Menurut peninjauan di lokasi, ribuan kendaraan roda dua tampaknya berbaris di luar untuk menuju Pelabuhan Ciwandan sekitar pukul 10.00 WIB pada hari Minggu, 7 April 2024.

Dengan cuaca yang terik, beberapa pemudik yang membawa balita dan anak-anak memilih untuk turun dari kendaraan mereka dan mencari tempat yang lebih nyaman.

Salah satu pemudik dari Cikarang, Anisah Purti, mengatakan mereka sudah menunggu dari pukul 05.00 pagi hingga saat ini belum juga masuk ke dalam kapal.

Baca Juga: Misteri Kematian Reffian Gani Diduga Dibunuh! Leher Korban Tersayat Bersimbah Darah Ditemukan dalam Mobil

Halaman:

Editor: Erix Exvrayanto

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah