KDM Ungkap Mitos Koin Tolak Bala Jembatan Sewo Indramayu; Tabir Keberuntungan dan Tantangan Risiko Kecelakaan

- 13 April 2024, 09:58 WIB
Kang Dedi Mulyadi menyapa para penyapu koin di sepanjan jalan sekitar jembatan sewo, Kecamatan Sukra, Kabupaten Indramayu. KDM lantas mengungungkap mitos lempar koin di jembatan sewo dengan menggali keterangan di sana.*
Kang Dedi Mulyadi menyapa para penyapu koin di sepanjan jalan sekitar jembatan sewo, Kecamatan Sukra, Kabupaten Indramayu. KDM lantas mengungungkap mitos lempar koin di jembatan sewo dengan menggali keterangan di sana.* /Pikiran Rakyat Kuningan / Erix Exvrayanto/Instagram @dedimulyadi71

PR KUNINGAN — Tak sengaja Kang Dedi Mulyadi (KDM) lewat “jembatan sewo” di perbatasan Kabupaten Indramayu dengan Kabupaten Subang, pada jalur Pantura, Jawa Barat.

Selama ini, di jembatan sewo Indramayu itu menyimpan mitos lempar koin tolak bala yang dijadikan ajang mencari keberuntungan oleh warga sekitar Kecamatan Sukra, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat.

Di sana, Kang Dedi Mulyadi mantan Bupati Purwakarta dua periode, sekarang wakil rakyat Anggota DPR RI dari Partai Gerindra, bertemu dengan sejumlah penyapu koin di sepanjang jalan jembatan sewo Indramayu Barat.

Sudah menjadi tradisi memang budaya penyapu koin di jembatan sewo Indramayu Barat itu. Pasalnya, setiap hari selalu ada, bahkan di momen Lebaran mendadak semakin banyak orang yang bertaruh mencari keberuntungan memungut uang yang dilempar pengendara dari lalu lalang kendaraan, kendati mereka harus mempertaruhkan dirinya dari risiko kecelakaan di jalan.

Baca Juga: Viral Kereta Whoosh Masih Anyar kok Atapnya Bocor Kena Hujan? Penumpang Ditegor gak Boleh Rekam Video!

Berbekal sapu lidi ataupun sapu yang terbuat dari ranting pepohonan, sang penyapu koin berjejer sepanjang jembatan sewo Indramayu Barat. Malah di momen Lebaran 2024 sekarang, semakin memanjang di lajur kanan-kiri hingga sebelum dan sesudah jemabatan.

Disaksikan KDM, ia merasa was-was penuh khawatir melihat jejeran penyapu jalan berebut koin kala ada pengendara melemparkan uang di jembatan sewo itu.

Kang Dedi Mulyadi pun terpacu melemparkan uang kepada para penyapu koin. Uniknya tak sekadar diperebutkan lagi, tapi mobil KDM dikejar-kejar karena tak cukup sekali ia melempar uang sampai akhirnya berhenti ingin berbincang langsung dengan yang mengejarnya itu.

KDM keluar dari mobilnya, lalu menghampiri salah seorang penyapu koin untuk diajak ngobrol. Terungkap, katanya mereka kesehariannya bekerja sebagai buruh tani.

Halaman:

Editor: Erix Exvrayanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah