Link Download Naskah Akademik Hari Jadi Persib 5 Januari 1919 Karya Profesor Kunto Sofianto dan Tim Peneliti

- 30 Desember 2023, 09:33 WIB
Link Download Naskah Akademik Hari Jadi Persib 5 Januari 2019 Karya Profesor Kunto Sofianto dan Tim Peneliti.*
Link Download Naskah Akademik Hari Jadi Persib 5 Januari 2019 Karya Profesor Kunto Sofianto dan Tim Peneliti.* /Instagram @persib/

PR KUNINGAN — Tim Peneliti yang diketuai oleh Profesor Kunto Sofianto, Ph.D., menyerahkan Naskah Akademik Hari Jadi Persib kepada Glenn T. Sugita selaku CEO PT PERSIB Bandung Bermartabat (PT PBB), pada 17 Desember 2023.

Adapun Tim Peneliti Hari Jadi Persib terdiri dari Dr. Miftahul Falah, M.Hum., Budi Gustaman Sunarya, S.Hum., M.A., Iqbal Reza Satria, S.H., M.I.P., dan Muhammad Ridha Taufiq Rahman, S.I.P., M.A.

Naskah Akademik Hari Jadi Persib kini tersedia untuk publik. Bagi yang ingin membacanya bisa mengakses link download dalam artikel ini.

Baca Juga: Dialektika Hari Jadi Persib Bandung: 14 Maret 1933 vs 5 Januari 1919 Berpolemik!

Naskah Hari Jadi Persib terdiri dari 4 Bab, antara lain: Pendahuluan, Kajian Historis Hari Jadi Persib, Analisis dan Rekomendasi Hari Jadi Persib, dan Landasan Filosofis dan Sosiologis Hari Jadi Persib.

Ini sangat penting diketahui oleh seluruh Bobotoh atau pendukung setia Persib Bandung, untuk memahami hingga tidak melupakan sejarah dari kesebelasan kebanggaan warga Jawa Barat ini.

Baca Juga: Jejak Berita Diguar Prof Kunto Temukan Hari Kelahiran Persib Sejatinya 5 Januari 1919 Bukan 14 Maret 1933

Berikut ini link download naskah akademik Hari Jadi PERSIB silakan KLIK DI SINI

Hari Kelahiraan Persib 5 Januari 1919

Persib klub sepakbola kebanggaan Bobotoh Jawa Barat, secara resmi mengumumkan bahwa hari kelahiran tim berjuluk “Maung Bandung” ini akan diubah dari 14 Maret 1933 menjadi 5 Januari 1919.

Halaman:

Editor: Erix Exvrayanto

Sumber: PERSIB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x