Penjajahan Israel di Palestina Makin Parah, 67.317 Korban Luka dan 27.840 Meninggal; PMI Kirim Bantuan

- 9 Februari 2024, 10:00 WIB
Penjajahan Israel di Palestina Makin Parah, 67.317 Korban Luka dan 27.840 Meninggal; PMI Kirim Bantuan.*/Anadolu Agency
Penjajahan Israel di Palestina Makin Parah, 67.317 Korban Luka dan 27.840 Meninggal; PMI Kirim Bantuan.*/Anadolu Agency /

Baca Juga: Bawaslu Kuningan Wanti-wanti Masa Tenang Tebar Ancaman Pidana! Soal Laporan Dana Kampanye Jawabnya Begini

Menurutnya, selain memberikan bantuan, PMI juga mengirimkan obat-obatan ke klinik kesehatan di wilayah El Arish, yang menampung pengungsi Gaza di perbatasan. Selain itu, PMI juga mengirimkan pakaian untuk bayi dan anak-anak.

Abdurrahman menyatakan bahwa bantuan dikirim dengan dua truk dari Kairo ke El Arish melalui jalur darat yang memakan waktu sekitar lima jam. “Dalam pengelolaan bantuan kemanusiaan untuk pengungsi Gaza baik yang berada di wilayah Palestina maupun di wilayah Mesir ini, PMI bekerja sama dengan Egyptian Red Crescent, KBRI Mesir, serta lembaga bantuan yang berbasis di Gaza, Palestina,” katanya.

PMI terus mengupayakan bantuan tambahan dan memastikan bahwa bantuan tersebut sampai pada pengungsi.

Baca Juga: Shopee Mall Tawarkan Lebih Banyak Keuntungan di Awal Tahun, Bukan Cuma Produk ORI dari Berbagai Kategori

Sementara itu, Arifin Muh Hadi, Kepala Markas Pusat PMI, menyatakan bantuan tersebut merupakan hasil dari evaluasi yang dilakukan oleh tim Red Crescent dari Mesir.

Dia mengatakan, "Tim Red Crescent Mesir saat ini menjadikan El Arish sebagai pusat dapur umum karena ketersediaan fasilitas listrik dan gas. Mereka kesulitan fasilitas dapur umum skala besar di wilayah dalam Gaza."

Arifin mengatakan bahwa makanan yang dibuat di El Arish akan dikirim ke wilayah Gaza, yang sekitar satu jam perjalanan darat.

Baca Juga: UEFA Nations League 2024/2025: Hasil Undian Grup, Jadwal Pertandingan Lengkap, Cek Disini

Selama sepuluh hari terakhir, pertempuran sengit di sekitar Khan Younis (barat daya Gaza) telah menyebabkan banyak kematian dan kerusakan infrastruktur sipil, termasuk pusat penampungan terbesar UNRWA di wilayah selatan, Pusat Pelatihan Khan Younis (KYTC)., menurut data Sitrep UNRWA.

Halaman:

Editor: Erix Exvrayanto

Sumber: berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah