Penjajahan Israel di Palestina Makin Parah, 67.317 Korban Luka dan 27.840 Meninggal; PMI Kirim Bantuan

- 9 Februari 2024, 10:00 WIB
Penjajahan Israel di Palestina Makin Parah, 67.317 Korban Luka dan 27.840 Meninggal; PMI Kirim Bantuan.*/Anadolu Agency
Penjajahan Israel di Palestina Makin Parah, 67.317 Korban Luka dan 27.840 Meninggal; PMI Kirim Bantuan.*/Anadolu Agency /

PR KUNINGAN — Kementerian Kesehatan di wilayah Jalur Gaza menyatakan jumlah korban warga Palestina akibat serangan brutal penajajah Israel bertambah, menjadi 27.840 korban meninggal dunia.

Diketahui, Israel menyerang wilayah kantong Gaza sejak 7 Oktober 2023. Dan, tercatat pula jumlah korban lainnya 67.317 orang mengalami luka-luka dalam serangan yang masih berlangsung, hingga Jumat 9 Februari 2024.

Pernyataan tersebut menyebut, dalam 24 jam terakhir, serangan Israel menewaskan 130 orang dan melukai 170 lainnya.

Ditambahkannya, "Banyak orang masih terjebak di jalan dan di bawah reruntuhan, dan tim penyelamat tidak dapat menjangkau mereka."

Baca Juga: 78 Link Download Twibbon HPN 2024, Ikuti ini Cara Mudah Buat Ucapan Hari Pers Nasional

PBB menyatakan bahwa serangan Israel telah menyebabkan sekitar 85 persen penduduk Gaza mengungsi, dan semuanya mengalami kerawanan pangan.

Ratusan ribu warga Gaza hidup tanpa tempat untuk berlindung. Dan, hanya kurang dari setengah truk saja bantuan yang bisa memasuki wilayah tersebut dibandingkan sebelum konflik terjadi.

PMI Kirim Bantuan

Palang Merah Indonesia (PMI) mempersiapkan pengiriman bantuan kemanusiaan dari Indonesia ke para pengungsi korban penjajahan Israel di Gaza, Palestina, dan El Arish, Mesir.

Dalam pernyataan yang diberikan di Jakarta, Kamis 8 Februari 2024, Sekretaris Jenderal (Sekjen) PMI Abdurrahman Mohammad Fachir menyatakan bahwa jumlah bantuan yang saat ini dipersiapkan sebanyak 32,5 ton, yang mencakup 2,5 ton selimut sebanyak 1.000 lembar serta 30 ton bantuan bahan pangan meliputi beras, gandum, gula, garam, dan minyak goreng.

Halaman:

Editor: Erix Exvrayanto

Sumber: berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x